Sunday 13 September 2015

Request Cancellation Tiket Pesawat di Traveloka ? Begini Caranya



Hai traveler , pernah dengar gak ada pertanyaan begini Gimana sih cara pembatalan tiket yang sudah saya beli di traveloka ?
Jawabannya adalah kamu dapat melakukan pembatalan tiket dengan menghubungi call center maskapai yang bersangkutan dan kemudian mengisi formulir refund elektronik. Semua proses refund harus dilakukan melalui Traveloka. Untuk keterangan detail no. telepon maskapai & Prosedur Refund silakan lihat halaman Prosedur Refund.

http://docentrust.com/ini-kisahnyata-aku-book-traveloka-penting-masuk-gan-bukan-penipu/

Perlu untuk diketahui oleh tiap pengguna jasa pesawat udara tentang cara membatalkan tiket. Hampir tiap orang mengalami adanya perubahan jadwal yang mengakibatkan harus membatalkan tiket atau mengubah jadwal berangkat hari-hari berikutnya atau hari-hari sebelumnya. Sebelum kita masuk dalam pembahasan cara membatalkan tiket, ada baiknya diutarakan dulu kenapa ada pembatalan. Pembatalan tiket pesawat disebabkan oleh dua sumber yaitu dari penumpang pesawat itu sendiri dan dari pihak maskapai.
Pembatalan dari penumpang dilatar belakangi oleh banyak hal, antara lain karena perubahan jadwal urusan, baik waktunya maju atau mundur beberapa hari. Terkadang masalah ini terjadi jika penumpang membeli tiket beberapa bulan sebelum keberangkatan pesawat. Dan terkadang juga perubahan terjadi karena ada kondisi yang mendadak dialami penumpang, meskipun dia baru membeli tiket pesawat 2 atau 3 hari sebelumnya. Akibat pembatalan ini tiket pesawat bisa jadi dianggap hangus atau pengembalian uangnya terpotong sebagiannya.
Pembatalan penerbangan dari pihak maskapai disebabkan banyak hal juga, antara lain perubahan operasional maskapai, masalah teknis, masalah cuaca. Pihak maskapai akan memberitahukannya kepada penumpang melalui sms ke telepon selular atau email. Penumpang diberikan solusi dari pembatalan ini, apakah ingin kembali uang tiket, atau dialihkan ke jadwal penerbangan lain.
Istilah yang lazim terkait pembatalan tiket adalah refund dan reschedule. Refund maksudnya tiket dibatalkan, sedangkan reschedule maksudnya jadwal penerbangan dialihkan waktunya. Jika penumpang membeli tiket melalui website maskapai maka refund/reschedule dapat dilakukan langsung ke konter penjualan tiket di bandara atau kantor maskapai di luar bandara. Pembatalan juga dapat dilakukan melalui telepon atau menghubungi call center maskapai yang biasanya berada di Jakarta. Jika tiket pesawat dibeli melalui agen tiket maka urusannya cukup ke agen tiket yang bersangkutan. Nanti agen tiket pesawat ini yang akan berurusan ke pihak maskapai.
Refund tiket yang disebabkan oleh pihak maskapai maka pengembalian uang 100% sesuai nilai yang anda beli. Namun pengembalian tersebut biasanya memiliki tempo antara 1 – 2 bulan kemudian. Pengalaman kami refund tiket tidak lebih dari 1 bulan. Jika refund disebabkan dari penumpang sendiri maka pengembalian uang tiket biasanya sekitar 50%, tergantung berapa jam sebelum hari keberangkatan. Waktu yang aman agar tiket tidak dianggap hangus adalah 48 jam sebelum keberangkatan.
Demikian juga dengan reschedule tiket, anda akan dikenakan biaya administrasi. Namun terkadang penumpang yang melakukan reschedule sedikit saja menambah biaya karena suasana low season. Jika suasana penerbangan pada peak season, anda harus menambah biaya yang besar bahkan setara dengan membeli tiket baru.
Refund/reschedule tiket juga bisa dipengaruhi oleh klas tiket. Semakin tinggi klas tiket (klas bisnis) maka semakin mudah urusannya. Berbeda dengan klas tiket di bawahnya. Bahkan tiket jenis promo tidak bisa dibatalkan dan diubah jadwal. Artinya jika tidak jadi berangkat sama saja tiket hangus.
 

No comments:

Post a Comment